Mengenal SITCOM

SITCOM (Student Information Technology Community) adalah sebuah ekstrakurikuler yang berdedikasi di SMA Negeri 2 Bandung dalam bidang Informasi Teknologi.

Visi SITCOM

Menjadi ekskul yang unggul dalam bidang IT, menghasilkan siswa-siswi yang kreatif, berkompeten, dan siap menghadapi tantangan di era digital.

Misi SITCOM

  1. Meningkatkan pemahaman dan penguasaan siswa terhadap teknologi informasi dan komputer.
  2. Mengembangkan keterampilan teknis siswa dalam pemrograman, desain web, dan pengembangan aplikasi.
  3. Mendorong kolaborasi dan tim kerja dalam mengatasi tantangan di bidang IT.
  4. Menginspirasi siswa untuk berinovasi dan menciptakan solusi teknologi yang kreatif.
  5. Menyediakan lingkungan yang mendukung untuk eksplorasi dan eksperimen di bidang IT.
  6. Membangun keterampilan komunikasi dan presentasi siswa agar dapat mengomunikasikan ide dan proyek mereka dengan efektif.
  7. Mendorong partisipasi aktif siswa dalam kompetisi dan kegiatan eksternal di bidang IT.

Hubungi Kami

Jika anda tertarik untuk bekerja sama, silahkan isi kolom kontak di bawah ini. Kami akan berusaha membalas pesan Anda dalam satu hari jam kerja.